Jayapura adalah ibukota yang terbesar di Provinsi Papua. Kota Jayapura memiliki morfologi unik yang berbatasan dengan samudera pasifik dan Papua New Guinea. Jayapura memiliki kondisi alam seperti perbukitan dan danau yang menyimpan banyak keindahan pesona wisata yang tak terlupakan. Selain beragamnya objek wisata di Jayapura, namun masih banyak hal lain yang dapat ditemui. Mulai dari kebudayaanya, hingga kuliner yang dapat menghiasi hari-hari anda saat singgah di kota Jayapura, Papua. Salah satu tempat wisata favorit di Papua adalah wisata pantainya, seperti pantai yang bernama pantai Sinokisi yang memiliki air pantai bewarna hijau kebiruan, pasir putih, dan suasana yang sepi dan tentram. Pantai ini terletak di Yokari, Kabupaten Jayapura yang akan membuat para wisatawan akan betah berlama-lama saat berkunjung ke pantai tersebut.
Selain itu di Jayapura juga memiliki keindahan danaunya yang bernama Danau Sentani. Danau ini berada di kota Sentani, Kabupaten Jaya pura yang terkenal dengan jajaran perbukitan yang mengelilingi danau. Danau ini berada dibawah lereng pegunungan cagar alam Cylops, dan memiliki luas danau sekitar 9.360 hektar dan berada di ketinggian 75 meter dibawah permukaan laut. Danau ini juga memiliki 22 buah pulau kecil, dan danau ini merupakan danau terbesar se Papua. Di danau ini anda dapat menikmati keindahan objek wisata di sore hari dengan pemandangan sunset yang eksotis.
Masih banyak lagi keindahan yang ada di koya Jayapura, Papua ini. Dari banyaknya objek wisata yang berada di kota tersebut, tentu banyaknya juga pendatang yang ingin sekedar berlibur bahkan singgah di kota Jayapura. Tak hanya itu, bahkan sebagian besar orang juga ada yang ingin membeli rumah di kota tersebut untuk memulai investasi. Jayapura sudah ada pertumbuhan bisnis dan industry properti yang berjalan, masuknya beberapa pengembang membuat eskalasi pertumbuhan harga semakin cepat.
Perlu diketahui sebelumnya harga lahan yang terdapat di jalan utama kota Jayapura berkisar Rp 2 juta/meter persegi. Namun kini perkembangan dan harga dari industry properti tentunya semakin melesat, dengan segmen pasar yang bervariasi. Jadi membeli rumah hunian di Jayapura juga dapat memberikan anda keuntungan yang menjanjikan, karena anda dapat menjual atau menyewakannya kembali. Onlist.id akan memberikan anda pilihan rumah hunian yang anda inginkan sesuai kebutuhan anda.