Furnitur di rumah Anda didominasi dari bahan kayu? Sering mengalami lapuk gara-gara rayap? Rayap adalah serangga yang hidup berkoloni dan menggunakan kayu untuk makanan dan sarang mereka. Selain dapat menyebabkan kerugian, rayap juga dapat membahayakan jiwa Anda apabila kayu yang dimakan sampai rapuh dan rusak. Seringkali rayap akan memakan furnitur kayu yang Anda miliki. Hal ini tentunya tidak ingin Anda alami. Furnitur kayu dapat berupa lemari, pintu, meja, dan lain-lain. Biasanya penyedia produk furnitur kayu sudah melapisi anti rayap pada produknya. Akan tetapi, hal ini tidak dapat menjamin efektivitasnya untuk mencegah rayap memakan produk tersebut. Untuk itu, simaklah beberapa cara membasmi rayap untuk produk berkayu dibawah ini.
Rayap sering kali menjadi permasalahan bagi setiap orang. Keberadaannya yang berada di bawah tanah membuat kita sulit untuk mengetahuinya. Selain merepotkan, keberadaannya juga dapat mengancam furnitur yang ada pada rumah Anda. Sebenarnya, Anda dapat menggunakan obat kimia untuk membasmi rayap di rumah Anda. Akan tetapi, hal ini akan mempengaruhi udara dan akan mengganggu kesehatan Anda. Untuk itu, pakailah cara alami untuk membasmi rayap. Berikut beberapa cara membasmi rayap untuk produk berkayu secara alami :
Rayap hidup di daerah yang lembab dan kurang sinar matahari. Oleh karena itu, perbanyaklah ventilasi rumah Anda untuk mempermudah cahaya masuk. Hal ini akan membantu furnitur kayu Anda tidak mudah dimakan oleh rayap. Jika sudah terlanjur terkena rayap, cobalah jemur furnitur kayu Anda. Hal ini akan langsung mengusir rayap secara perlahan.
Salah satu tanda sarang rayap di bawah tanah adalah adanya genangan air. Pastikan cek halaman rumah Anda dan bersihkan genangan air di tempat tersebut. Perbaiki juga pipa atau kran air dan keramik yang rusak. Hal ini dilakukan agar rayap tidak mudah tinggal di sekitar tempat Anda. Dengan begini furnitur kayu rumah Anda akan lebih aman.
Kayu memiliki sifat yang mudah lembab dan berair. Hal ini dapat mengakibatkan rayap dengan mudah memakannya. Untuk itu, jauhkanlah furnitur kayu Anda dari tanah. Atau berilah penghalang pada furnitur kayu Anda agar tidak langsung menyentuh tanah. Hal ini akan mencegah jalan masuk rayap menuju furnitur kayu Anda.
Salah satu cara yang hemat untuk membasmi rayap adalah dengan memakai air bekas cucian beras. Cukup semprotkan air tersebut pada bagian yang ada rayapnya. Hal ini akan mengakibatkan rayap pergi dan hilang secara perlahan.
Cara alami sekaligus praktis untuk membasmi rayap adalah dengan menggunakan daun salam dan daun kemangi. Anda cukup meletakkannya pada furnitur kayu Anda dan rayap tidak akan mendekat. Anda juga tak perlu khawatir akan baunya.
Itulah beberapa cara membasmi rayap secara alami yang dapat Anda praktekkan di rumah. Jadikanlah rumah Anda tempat yang aman dan nyaman untuk dihuni. Selalu rawat dan bersihkan bagian-bagian yang ada dirumah. Kunjungilah https://onlist.id/untuk informasi lain mengenai perawatan rumah Anda. Platform tersebut merupakan platform properti online Indonesia karya anak bangsa. Anda dapat mencari berbagai macam informasi mengenai hunian dari platform tersebut. Selain itu, Anda juga dapat menemukan tips dan saran tentang rumah atau properti lainnya.
Dapatkan Saran Properti dari Komunitas