Buat Akun Atau Masuk
Beranda Beli Sewa Cari Listing Cari Agen

Mau Tahu Cara Cek Sertifikat Tanah Online? Lakukan Ini


Tanah merupakan salah satu instrumen investasi yang semakin dinikmati oleh mayoritas penduduk, karena harga pasarannya tidak pernah mengalami penurunan. Hal ini menjadi salah satu alasan mengapa mereka saling berlomba mendapatkan sebidang tanah untuk digunakan sendiri atau dijadikan tabungan jangka panjang. Meski demikian, dalam sebuah investasi tanah diperlukan sebuah kecermatan dan ketelitian terkait legalitasnya. Karenanya perlu dilakukan pengecekan terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membelinya. Kecermatan untuk memeriksa sertifikat tanah semakin dibutuhkan mengingat saat ini banyak modus penipuan terkait pemalsuan kelengkapan ini. Terkadang hanya dengan iming-iming harga miring pembeli sudah tertarik tanpa melihat keaslian dari surat tanah tersebut. Untuk mengatasi kejailan yang tidak diinginkan, saat ini Anda dapat melakukan cek sertifikat tanah online. Pengecekan bisa dilakukan secara mandiri atau menggunkan jasa bantuan pengembang properti yang ada, sehingga pembelian lebih aman dari upaya penipuan

Cara Cek Sertifikat Tanah Online

Seiring perkembangan teknologi yang semakin canggih, sekarang ini mengecek keaslian sertifikat tanah sudah tidak perlu repot datang ke kantor pertanahan (BPN). Anda bisa bisa melakukannya secara online melalui akun resmi BPN atau aplikasi langsung menggunakan android. Melalui cara tersebut Anda dapat melakukan beberapa hal terkait pertanahan mulai pengecekan keaslian sertifikat, cek proses balik nama, bahkan informasi tentang biaya mengurus sertifikat tersebut. Penasaran? Berikut layanan onlinenya:

1. Gunakan Media KiosK

KiosK ini merupakan fasilitas online yang ada di kantor pertanahan. Lebih tepatnya di bagian lobi atau ruangan pelayanan umum. Melalui KiosK ini masyarakat bisa mendapat berbagai informasi secara gratis dan mandiri tanpa harus antri untuk bertemu petugas di loket. Beberapa informasi yang ada di dalamnya antara lain; informasi pelayanan pertanahan sekaligus persyaratannya, alur proses pengurusan tanah, biaya pelayanan sekaligus similasi, layanan jemput bola, sampai informasi tentang berkas permohonan sertifikat.

Baca juga : Beberapa Cara Bayar Pajak Tanah Online Yang Perlu Diketahui

2. Buka Website Resmi BPN

Saat ini Anda juga dapat melakukan cek sertifikat tanah online lebih gampang dan praktis. Badan Pertanahan Nasional saat ini sudah memiliki situs resmi yaitu bpn.go.id. Melalui situs resmi ini, masyarakat dapat mengakses secara langsung tanpa harus datang ke kantot pertanahan. Hampir sama dengan layanan KiosK, website ini berisi tentang pelayanan seputar pertanahan. Seperti layanan pertanahan dan syarat-syaratnya, alur penyelesaian sekaligus dengan informasi biaya persyaratan, serta layanan cek keaslian sertifikat.

Baca juga : Beberapa Kriteria Tanah Yang Dibebankan Pajak Oleh Negara

3. Manfaatkan Aplikasi BPN Go Mobile

Untuk melengkapi pelayanan secara online, BPN juga telah meluncurkan aplikasi berbasis android yaitu BPN go mobile. Melalui aplikasi ini, masyarakat memperoleh informasi dengan cepat dan mudah. Selain itu, mereka juga bisa membuka informasi berupa syarat-syarat dan biaya layanan pertanahan. Bahkan mereka juga bisa memanfaatkannya untuk memeriksa informasi permohonan dan status tanah.

Baca juga :  Ingin Tahu Biaya Pembuatan Sertifikat Tanah Dan Persyaratannya, Berikut Ulasannya

4. Akses Melalui Sentuh Tanahku

Tidak tanggung-tanggung, pihak pertanahan juga menyediakan aplikasi untuk IOS dan Android dengan sebutan aplikasi sentuh tanahku. Tujuannya agar masyarakat dapat mengetahui informasi secara resmi, cepat dan mudah. Di dalamnya juga ada beberapa fitur, yaitu notifikasi, plot bidang tanah, informasi berkas, informasi sertifikat, informasi bidang tanah hingga info layanan terpadu. Melalui aplikasi ini pengguna bisa mengetahui semua proses pengurusan sertifikat tanah, lokasi tanah dan perkiraan jumlah biaya yang akan dikeluarkan.

Baca juga : Mengenal Berbagai Jenis Pajak Dalam Properti

Ulasan di atas merupakan beberapa cara cek sertifikat tanah online yang dapat dilakukan secara mandiri atau menggunakan bantuan jasa pengembang properti. Bagaimana Cara Menyimpan Sertifikat Tanah Digital? Terapkan Cara Ini! Anda ingin melakukan investasi tanah dengan jaminan keaslian sertifikat? Percayakan pilihan Anda pada https://onlist.id/. Sebuah agen penyedia properti terpercaya dengan jaminan keaslian sertifikat pada semua pelanggannya.

Blog Populer Lainnya


Blog Terkait