Buat Akun Atau Masuk
Beranda Beli Sewa Cari Listing Cari Agen

Bukan Mimpi Lagi Punya Kolam Renang Di Lahan Sempit, Ini Dia Tipsnya!


Pasti menyenangkan memiliki kolam renang di rumah. Selain bisa berolahraga bersama keluarga, kolam renang juga bisa jadi sarana relaksasi dan tempat memulihkan diri. Namun, keterbatasan lahan dan biaya bisa jadi hambatan saat berencana membuat kolam renang di rumah. Salah satu desain kolam renang yang sesuai untuk halaman rumah yang mungil adalah kolam renang minimalis. Karena desain kolam renang minimalis mengutamakan fungsi dan kebutuhan saja, biayanya pembuatan dan perawatannya pun bisa disesuaikan. Jika Anda tertarik membuat kolam renang minimalis sendiri, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan dengan baik. Ukuran lahan, sistem pengairan, sampai perawatan kolam renang perlu Anda ketahui lebih lanjut. Untuk mempermudah proses pembuatannya, yuk baca tipsnya!

1. Desain Kolam Renang Minimalis

Jika Anda tidak memiliki lahan yang luas namun tetap ingin membangun kolam renang, maka tentu saja tidak masalah karena masih ada solusi apabila Anda ingin memiliki kolam renang. Anda bisa menggunakan ukuran kolam renang yang minimalis untuk mengatasi itu. Namun tetap saja untuk mendapatkan kenyamanan dalam bergerak saat berenang nanti, kolam renang yang minimalis perlu memenuhi standar. Jika Anda ingin membangun kolam renang di lahan yang sempit, maka setidaknya Anda membuat desain kolam renang dengan ukuran 6 m x 2 m dan dibuat memanjang. Namun jika lahan yang digunakan mungkin tidak cukup maka Anda bisa menggunakan jenis kolam renang minimalis yang berarus.

2. Menggunakan Material Tekstur Kasar Di Permukaan 

Mungkin untuk mengatasi kolam renang yang terlihatan mungil dan minimalis, Anda bisa bermain dengan material tekstur kasar di bagian atas permukaan kolam. Anda bisa menggunakan keramik yang bermotif unik dan juga elegan sehingga bisa memeriahkan tampilan kolam renang. Jangan menggunakan jenis keramik permukaan yang licin untuk tepi kolam karena itu bisa membahayakan pengguna kolam. Anda lebih baik memilih material tepian kolam dengan tekstur kasar, seperti misal keramik kerikil, batu hias, atau keramik berbutir kasar. Karena selain aman juga bisa menambah estetika.

3. Memilih Sistem Skimmer 

Sistem pada kolam renang sendiri terdapat dua jenis yaitu overflow dan skimmer. Untuk kolam renang pada lahan yang sempit dan minimalis maka sebaiknya Anda menggunakan sistem kolam renang jenis skimmer saja. Jika anda menggunakan jenis skimmer maka sistem pengairan ini akan membantu untuk membersihkan kolam renang secara otomatis. Karena untuk jenis sistem overflow membutuhkan lahan yang luas karena harus ada balancing tank.

4. Menggunakan Tanaman Hias 

Untuk membuat kolam renang tampak hijau dan asri sebaiknya Anda menambahkan tanaman hias di sekitar kolam. Biasanya daun-daun dari pohon atau tanaman yang ditambahkan bisa jatuh ke kolam dan akhirnya menjadi sampah. Jika anda ingin membuat kolam renang minimalis anda tetap bersih sepanjang waktu maka Anda bisa menggunakan tanaman hias yang daunnya tidak mudah rontok. Contohnya seperti daun tanaman dollar, palem, dan kalatela.

Blog Populer Lainnya


Blog Terkait